Teks Deskripsi – Pengertian, Ciri, Struktur Dan Contohnya Lengkap

Teks Deskripsi – Pengertian, Ciri, Struktur Dan Contohnya Lengkap

Teks Deskripsi – Bila anda pernah menemukan teks yang menjelaskan sebuah informasi yang lengkap, yang berhubungan dengan topik yang dibahas suatu teks kemungkinan besar itu adalah teks deskripsi. Karena ciri dari teks deskripsi ini memang sangat menonjol. Karena teks deskripsi hanya tersusun oleh tiga struktur saja, dan memiliki tujuan yang jelas. Berikut penjelasan lengkapnya.

Teks Deskripsi

Pengertian Teks Deskripsi

Teks deskripsi adalah sebuah paragraf yang dimana gagasan utamanya disampaikan dengan cara menggambarkan objek secara jelas mengenai objek, tempat, atau peristiwa yang sedang menjadi topik kepada pembaca. Sehingga pembaca seolah-olah bisa merasakan secara langsung, tentang apa yang sedang diungkapkan di dalam teks tersebut.

Tujuan Dari Teks Deskripsi

Tujuan teks deskripsi berbeda dengan teks negosiasi, yang dimana tujuannya sudah sangat jelas. Yaitu supaya orang yang membaca teks tersebut, seolah-olah sedang merasakan langsung apa yang sedang dijelaskan di dalam teks tersebut.

Ciri Teks Deskripsi

Ciri-ciri teks deskripsi ini juga sangat jelas sehingga mudah dibedakan dengan jenis teks yang lainnya. Berikut ciri-cirinya :

  1. Paragraf deskripsi akan menggambarkan suatu hal.
  2. Paragraf yang digambarkan ini dijelaskan dengan cara yang sangat jelas dan rinci serta melibatkan kesan indera.
  3. Pada saat pembaca membaca teks deskripsi, seolah-olah mereka akan merasakan langsung apa yang dibahas di dalam teks itu.
  4. Teks deskripsi juga menjelaskan tentang ciri fisik suatu objek, seperti misalnya bentuk, ukuran, warna, atau ciri-ciri psikis/keadaan suatu objek dengan rinci.

Struktur Teks Deskripsi

Terdapat tiga struktur yang menyusun teks deskripsi ini, sehingga menjadi satu keutuhan. Berikut tiga struktur pada teks deskripsi :

  1. Identifikasi. Adalah penentu identitas pada seseorang, benda dan lain sebagainya.
  2. Klasifikasi. Penyusunan yang bersistem di dalam kelompoknya menurut kaidah atau standar yang sudah ditetapkan.
  3. Deskripsi bagian. Merupakan bagian teks yang isinya mengenai gambaran bagian di dalam teks itu sendiri.
READ  Contoh Cara Membuat dan Langkah-langkah Menulis Teks Berita

Jenis Teks Deskripsi

Teks deskripsi ini dibedakan menjadi tiga jenis, diantaranya yaitu :

  1. Teks paragraf deskripsi subjektif. Adalah suatu paragraf deskripsi yang penggambaran objeknya, menurut pada kesan yang dimiliki oleh si penulis teks.
  2. Teks paragraf spatial. Di dalam teks ini objek yang digambarkan hanya berupa tempat, benda, ruang dan lainnya.
  3. Teks paragraf objektif. Pada teks ini penggambaran objek sangat apa adanya, dan menurut pada keadaan objek yang sebenarnya tanpa ada penambahan opini dari penulis tersebut.

Langkah-Langkah Dalam Membuat Teks Deskripsi

  1. Menentukan dahulu tema atau objek yang akan dibahas.
  2. Menentukan tujuannya.
  3. Mengumpulkan data dan melakukan pengamatan secara langsung tentang objek yang akan dibahas.
  4. Setelah semua data terkumpul, maka susun kembali data menjadi sebuah kerangka karangan.
  5. Menguraikan kerangka karangan menjadi teks deskripsi yang disesuaikan dengan topik.

Ciri Dan Kaidah Kebahasaan Dari Teks Deskripsi

  1. Menggunakan kata benda yang sesuai dengan topik yang dideskripsikan. Seperti misalnya sekolah, rumah, guruku, teman saya, dan lain sebagainya.
  2. Menggunakan frasa yang menggunakan kata benda misalnya Beliau adalah seorang guru yang rendah hati.
  3. Mengandung kata sifat yang sifatnya menggambarkan. Contohnya satu siswa cantik, dua baju putih, dan lain sebagainya.
  4. Mengandung kata kerja transitif untuk memberi gambaran tentang informasi subjek. Contohnya murid itu mengenakan seragam putih abu.
  5. Mengandung kata kerja seperti perasaan atau pendapat, yang tujuannya untuk mengungkapkan pandangan pribadi penulis mengenai suatu subjek. Contohnya saya pikir anjing itu anjing yang ramah, saya yakin motor itu murah, dan lain sebagainya.
  6. Mengandung kata keterangan untuk memberi informasi tambahan tentang suatu objek. Contohnya dengan cepat, di sekolah, dan lain sebagainya.
  7. Mengandung bahasa kiasan yang berupa perumpamaan atau metafora. Contohnya kulitnya lembut seperti benang sutera.
READ  4 Macam Metode Pidato beserta Penjelasannya Lengkap

Contoh Teks Deskripsi

Aku memiliki anjing peliharaan yang bernama Jimbon. Bulunya berwarna coklat madu yang dominan. Jimbon memiliki bulu yang lebat dan ekor yang cukup panjang, ia juga sangat lucu. Jimbon senang makan daging cincang dan nasi. Ketika lapar ia akan menggongong dengan kencangnya.

Demikian pembahasan lengkap mengenai teks deskripsi yang baik dan benar. Yang disertai dengan ciri, struktur, jenis, kaidah kebahasaan dan contohnya lengkap. Semoga artikel ini dapat memberi manfaat bagi anda, dan juga menambah wawasan anda dalam ilmu bahasa Indonesia.

Baca Juga :

Tinggalkan komentar