Contents
Pengertian Akuntabilitas Menurut Para Ahli
Akuntabilitas Adalah – Akuntabilitas merupakan suatu istilah yang menggambarkan tentang tingkat tanggung jawab pada seseorang. Atau pada suatu lembaga tertentu ada kaitannya dengan sistem administrasi yang dimiliki.
Pengertian Akuntabilitas Menurut Wikipeda
Menurut wikipedia akuntabilitas adalah konsep etika atau pertanggungjawaban yang berasal dari pemerintah, yang mempunyai suatu wewenang dalam mengatur tatanan administrasi pada publik. Seperti misalnya lembaga eksekutif, yudikatif dan legislatif.
Pengertian Akuntabilitas Menurut Para Ahli
1. Akuntabilitas Menurut Mardiasmo
Menurut Mardiasmo, akuntabilitas dibagi menjadi 2 bagian. Yaitu akuntabilitas vertikal dan akuntabilitas horizontal. Yang dimaksud dengan akuntabilitas vertikal adalah akuntabilitas yang berupa suatu tanggung jawab, yang dilakukan pada atasan.
Sedangkan akuntabilitas horizontal adalah akuntabilitas yang pertanggungjawabannya dilakukan pada seseorang, atau pada lembaga yang setara.
2. Akuntabilitas Menurut Mahmudi
Akuntabilitas yang ada di dalam lembaga publik, dibagi menjadi 5 bagian. Diantaranya yaitu :
- Akuntabilitas hukum dan kejujuran – Yang merupakan pertanggungjawaban yang berhubungan dengan akitivitas penegak hukum, dan norma kejujuran yang diperlihatkan dengan cara tidak melakukan beragam penyalahgunaan kekuasaan dan wewenang yang dimiliki.
- Akuntabilitas manajerial – Adalah pertanggungjawaban yang berhubungan dengan pola kerja manajerial, yang dilaksanakan dengan cara yang efektif dan efisien.
- Akuntabilitas program – Adalah pertanggungjawaban yang berkaitan dengan semua program, yang akan dijalankan. Orang yang memiliki wewenang mengenai program ini, harus dapat menunjukkan program yang akan dibangun apakah bisa berjalan dengan baik atau tidak. Dan upaya apa saja yang akan dilakukan agar program tersebut, dapat berjalan dengan maksimal.
- Akuntabilitas kebijakan – Adalah jenis akuntabilitas yang berhubungan dengan tanggung jawab dari lembaga publik, tentang segala macam kebijakan dan keputusan. Baik yang telah diputuskan ataupun yang sudah diambil. Orang yang bertugas di lembaga publik harus mampu mempertanggungjawabkan segala kebijakan, yang ditetapkan. Baik itu dari segi tujuan, alasan dalam mengambil kebijakan, manfaat yang ditimbulkan, sampai segala hal negatif yang bisa ditimbulkan dari segala kebijakan yang telah diambil.
- Akuntabilitas finansial – Adalah akuntabilitas yang berkaitan erat dengan tanggung jawab lembaga publik, pada setiap uang yang sudah disetorkan oleh masyarakat kepada pemerintah. Lembaga publik ini harus bisa menjelaskan bagaimana uang itu diperoleh, kemana uang tersebut dibelanjakan, dan macam-macam pertanggungjawaban lainnya.
Demikian pengertian akuntabilitas yang diambil dari pendapat beberapa orang ahli. Semoga bermanfaat.
Baca Juga :